Simak Pentingnya Buku Manual Mobil Untuk Pengendara

icon 21 September 2022
icon Admin

        5. Fitur Pendukung

Anda juga perlu memahami tentang fitur pendukung untuk mobil. Hal ini berupa teknologi yang mendukung kenyamanan berkendara seperti Vehicle Stability Assist (VSA), Traction Control System (TCS), serta Blind Spot Monitoring (BSM).

Poin Penting Buku Manual Mobil

Selain 5 hal penting yang sudah disebutkan diatas, ada beberapa poin penting lain yang juga harus dipahami ketika membaca buku manual. 

        1. Nomor Rangka

Informasi ini sangat penting karena sangat berguna ketika ingin melakukan perpanjangan surat kendaraan per 5 tahun sekali. Anda juga perlu tahu tentang letak nomor identitas mobil dan nomor mesin.

        2. Cara Perawatan Ringan

Seperti sudah disebutkan sebelumnya, buku panduan ini juga berguna sebagai suatu pedoman yang bisa digunakan ketika menghadapi masalah ringan. Dengan buku ini, Anda bisa menambah oli, air wiper, cairan pendingin radiator secara mandiri.

        3. Instrumen Penting

Banyak instrumen penting yang harus Anda ketahui ketika ingin mengendarai mobil, mulai dari lampu, fitur, instrument panel, transmisi, sampai dengan aksesoris. Berbagai hal sederhana yang ternyata Anda butuhkan akan ada di buku ini.

Mengetahui tentang informasi di buku manual mobil memang sangat penting agar bisa menyelesaikan masalah ringan yang mungkin saja terjadi ketika berkendara. Percayakan perawatan mobil Anda hanya di bengkel resmi terdekat di kotamu, atau kunjungi https://suzukimobilriau.co.id/ untuk melakukan booking service dan mendapatkan informasi selengkapnya.