Berita

    Jenis Jenis Apar Mobil yang Perlu Diketahui

    Kebakaran tidak hanya terjadi di gedung saja, tetapi bisa saja menimpa kendaraan roda empat. Maka, untuk menanggulanginya, Anda harus menyediakan salah satu di antara beberapa jenis jenis APAR yang beredar di pasaran. 

    Hal itu pun didukung regulasi baru dari pemerintah yang mewajibkan tiap produsen mobil untuk menambahkan Alat Pemadam Api Ringan atau biasa disebut APAR mobil pada setiap unit kendaraan yang diluncurkan ke pasaran. Pemasangannya ditetapkan di dalam Peraturan Dirjen Perhubungan Darat, No. KP.972/AJ.502/DRJD/2020 mengenai Fasilitas Tanggap Darurat Kendaraan Bermotor pasal 2 ayat 2. 

    Regulasi tersebut resmi dijalankan di tahun 2021. Berikut jenis jenis APAR yang perlu Anda ketahui dan salah satunya wajib ada di kendaraan roda empat: 

            1. APAR Busa

    Seperti namanya, APAR jenis ini akan mengeluarkan busa yang bisa digunakan untuk menutup bagian yang menjadi penyebab kebakaran atau keluarnya asap. Alat ini cocok untuk mencegah kebakaran yang disebabkan oleh cairan misal alkohol, minyak, atau solvent

            2. APAR Kimia

    Nama lain dari alat pemadam kebakaran ini ialah Dry Chemical Powder yang mana berisi ammonium sulfate dan mono-ammonium. Caranya, semprotkan serbuk kimia pada alat pemadam kebakaran ke area yang terbakar hingga tertutup seluruhnya. Diamkan dan biarkan oksigen terpisah dan api pun padam. 

    Tidak hanya di mobil, alat pemadam ini juga cocok untuk disediakan di gedung atau rumah sebagai tindak pencegahan ketika terjadi kebakaran. Jadi, tidak ada ruginya jika Anda menyetok jenis jenis APAR semacam ini. 

            3. APAR Air

    APAR jenis air akan sangat efektif apabila digunakan untuk meredakan kebakaran yang disebabkan benda padat non-logam seperti kain, plastik, kertas, dan karet. Cara kerjanya, cukup menggunakan air yang memiliki tekanan tinggi kemudian semprotkan ke area yang terbakar. 

            4. APAR CO2 (Karbondioksida)

    APAR untuk mobil selanjutnya berjenis karbondioksida yang cocok untuk memadamkan api yang timbul karena hubungan arus pendek. Bisa juga untuk memadamkan kebakaran karena minyak, kertas, alkohol, atau lainnya. 

    Tips Mencegah Terjadinya Kebakaran pada Mobil