Website Resmi Sejahtera Buana Trada Riau

Berita

Kumpulan informasi terbaru dari Suzuki hingga tips dan trik berkendara ada disini.

    Banner Image Mobile Banner Image

    Cairan ini Sulit Dihilangkan Jika Tumpah di Jok Mobil

    Saat berkendara, berbagai cairan kerap tumpah di mobil. Memang sebagian cairan yang tumpah di jok mobil dapat dibersihkan dengan mudah. Jadi, Anda tak perlu terlalu khawatir. Namun sayangnya, ada sebagian cairan lain yang lebih sulit untuk dihilangkan.

    Jika cairan-cairan ini tumpah, maka Anda akan memerlukan usaha ekstra untuk membersihkannya. Selain itu, cairan-cairan tersebut juga bisa mengurangi estetika dan menimbulkan bau. Apa saja berbagai cairan ini? Simak selengkapnya dalam artikel berikut.

    Daftar Cairan yang Sulit Dibersihkan Jika Tumpah di Jok

    Mobil kotor memang hal yang biasa. Namun, hal tersebut bisa menjadi lebih merepotkan jika diakibatkan oleh cairan yang tumpah di jok mobil dan sulit dihilangkan. Berikut beberapa cairan yang sulit dibersihkan sehingga Anda harus berhati-hati saat berada di mobil.

    • Lumpur

    Jika Anda mempunyai anak kecil yang aktif atau suka berolahraga di lapangan, Anda perlu berhati-hati saat hujan. Hal ini disebabkan anak dapat terkena lumpur. Jika lumpur tersebut mengenai jok, Anda perlu usaha ekstra untuk membersihkannya.